Kontrolnews.co – Magetan | Berbagai upaya dan cara dilakukan Kepolisian Resor Magetan untuk menarik minat masyarakat agar mau mengikuti vaksin dalam rangka percepatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Magetan, Selasa (15/3).
Seperti pelaksanaan gerai vaksin Presisi Polres Magetan hari ini dilaksanakan di Balai Desa Kepuhrejo Kec Takeran Magetan. Polsek Takeran menyiapkan 120 paket minyak goreng @ 1 liter guna menarik minta warga yang akan mengikuti kegiatan vaksinasi.
Kapolsek Takeran AKP Endro Warsito SH saat dilokasi menerangkan bahwa dalam kegiatan gerai vaksinasi presisi hari ini pihaknya menyiapkan 120 paket berupa minyak goreng satu literan dari Kapolres Magetan yang akan kita berikan kepada masyarakat yang datang dan ikut vaksin.
“Kita berikan minyak @1 liter kepada setiap warga yang mengikuti vaksin. Hari ini total jumlahnya 120 paket minyak goreng yang sudah diberikan kepada warga. Selain wujud kepedulian kami di tengah pandemi Covid19 juga guna memotivasi dan menarik antusiasme masyarakat agar ikut berpartisipasi menyukseskan vaksinasi sesuai petunjuk dan arahan Pak Kapolres Magetan” Jelas Indro.
Lebih lanjut AKP Endro menjelaskan jika untuk menarik antusiasme masyarakat mengikuti kegiatan vaksin, Kapolres Magetan memerintahkan agar Polsek Polsek jajaran mempunyai inovasi maupun trik bagaimana agar masyarakat yang belum vaksin mau datang dan ikut vaksin.
“Selain memberikan Minyak goreng, Polsek Takeran juga memberikan undangan kepada masyarakat yang belum vaksin agar mau vaksin baik dosis 1, 2 atau Boster. Kita juga memfasilitasi antar jemput kepada warga dengan mobil dinas,” tambahnya.
Guna percepatan target vaksinasi di Wilayah Kabupaten Magetan khususnya di kecamatan Takeran, pihaknya menghimbau kepada seluruh masyarakat Magetan khususnya Takeran yang belum vaksin agar segera mengikuti vaksin baik dosis 1, 2 atau boster guna menghadapi varian baru covid19 omicorn dan membentuk kekebalan komunal (herd immunity) di wilayah Kabupaten Magetan.
(HumasPolresMagetan /Hadi)
Komentar