Operasi Gabungan: Warga Patuh, Kota Bandung Kondisif

Pemerintahan364 views

Kontrolnews.co – Kota Bandung |  Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung menggelar operasi gabungan skala besar sebagai upaya memberikan rasa keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Bandung.

Memastikan Kota Bandung kondusif di masa pandemi Covid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung menggelar operasi gabungan skala besar.

Operasi gabungan ini sebagai upaya memberikan rasa keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Bandung.

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung, Yana Mulyana bersama jajaran Forkopimda memulai kegiatan operasi gabungan diawali dari Markas Kodam III/Siliwangi.

Operasi gabungan ini juga diikuti oleh Pangdam III/Siliwangi, Mayor Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo, Wakapolda Jawa Barat, Brigjen Pol Bariza Sulfi, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung dan Dandim 0618/BS, Letkol Inf Donny Ismuali Bainuri.

Baca Juga  Sukses Tangani 1,5 Ton Sampah TPS Gudang Selatan, Sekda Apresiasi Kehadiran Relawan Pepeling Dispora

Usai menyusuri beberapa ruas jalan yang menjadi pusat keramaian dengan menggunakan sepeda motor, Yana memastikan situasi di Kota Bandung aman dan kondusif.

“Alhamdulillah tadi bersama Panglima dan Wakapolda melakukan monitoring situasi di sekitar Kota Bandung, aman dan kondusif,” tegas Yana usai di Mapolrestabes Bandung, Sabtu 13 Maret 2022 malam.

Tak hanya itu,Yana juga menyebut jika warga cukup patuh dan disiplin soal aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.

“Sesuai Perwal PPKM, aktivitas itu harus berhenti pada pukul 21.00 WIB. Kelihatannya memang tutup semua dan relatif tidak ada kerumunan,” ungkap Yana.

Yana berharap, aparat kewilayahan menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing. Termasuk memastikan masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga  Langgar Aturan, Satpol PP Kota Bandung Tertibkan 2.813 APK

“Camat dan semua Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) ikut memelihara situasi kondusif di wilayahnya masing-masing,” pintanya.

Yana pun mengungkapkan, Pangdam III/Siliwangi dan Wakapolda Jabar berharap kegiatan ini bisa digelar secara rutin.

“Tadi Panglima dan Wakapolda juga berharap kegiatan ini bisa rutin dilakukan sehingga situasi kondusif Kota Bandung bisa kita jaga sama-sama,” bebernya.

Pada kegiatan operasi gabungan pun dibagi beberapa regu yaitu jalur tengah dan jalur timur.

Untuk jalur tengah rute patroli dimulai dari Makodam III/Siliwangi ke Jalan Aceh – Seram – RE Martadinta – Merdeka – Lembong – Tamblong – Asia afrika – Gardu jati – Pasirkaliki – Sukajadi, Setiabudi – Gandok – Cieumbuluit – Siliwangi – IR H Djuanda – Sulanjana – Diponegoro – Supratman – Ahmad Yani – Ibrahim adjie – Terusan Jakarta – Ahmad Yani – Sunda – Jawa – Polrestabes Bandung.

Baca Juga  Presiden Jokowi Dorong Polri Kerja Keras Kembalikan Kepercayaan Masyarakat

Sedangkan jalur timur dari Makodam III/Siliwangi menuju – Aceh – Seram – RE Martaditana, Cilamaya – Diponegoro – Sentot alibasa – Surapati – PHH Mustopa – Bundaran Cibiru – Soekarno hatta – Ibrahim Adji – Gatot Subroto – Sunda – Jawa – Polrestabes Bandung.

Sumber : Diskominfo Kota Bandung

Komentar