Satgas Citarum Harum Sektor 23 Pembibitan Sub 1 Bongkor, Lakukan Perawatan Tanaman Rutin

TNI POLRI18 Dilihat

Kontrolnews.co – Kab. Bandung | Satgas Citarum Harum Sektor 23 Pembibitan Sub 1 bongkor melakukan perawatan bibit tanaman di wilayah Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung. Senin (25/07/22).

Baops Sektor 23 pembibitan Serka Yunadi menyampaikan, pemeliharaan bibit tanaman terus secara rutin dilakukan mulai dari pemupukan dan penyiraman agar tanaman tumbuh subur.

“Hari ini kami melakukan penyiraman dan pemupukan dan peremasan pada bibit tanaman. Hal ini dilakukan agar tanaman tumbuh subur”. Katanya.

Menurutnya, perawatan bibit tanaman dengan menggunakan pupuk organik agar lebih optimal hasilnya selain itu ramah terhadap lingkungan.

Baca Juga  Satgas Citarum Harum Sektor 23 Pembibitan Sub 1 Bongkor, Perawatan Pohon kopi

“Bibit tanaman ini akan ditanam dilahan kritis yang ada di sektor 23 dan sektor lain yang berada di naungan Satgas Citarum Harum ”. Tuturnya.

Sementara itu, Dansektor 23 Kol. Inf. Mochamad Ridwan menyampaikan, perawatan tanaman merupakan kegiatan rutin Satgas Citarum Harum.

“kita melakukan perawatan tanaman keras agar pertumbuhan pada tanaman tersebut akan tumbuh subur”. Ujarnya.

Baca Juga  Satgas Citarum Harum Sektor 23 Pembibitan Sub 1 Bongkor, Pendangiran dan Penyetekan di Petak 69G

Menurutnya, Tujuan dilakukannya perawatan ini agar gulma atau rumput rumput liar tidak menghalangi proses pertumbuhan pada tanaman.

“Jika kita merawatnya dengan baik, proses masa tumbuhan ini akan tumbuh baik, subur, dan menghasilkan manfaat bagi kita”. Tuturnya.

Dengan perawatan bibit tanaman ini, pihalmya berharap dapat mengedukasi masyarakat setempat tentang cara merawat bibit tanaman dengan benar yang akan di tanam di lahan kritis.

Komentar