Kabid Humas Polda Jabar : Cegah Terjadinya Penyimpangan, Polisi Lakukan Pengawasan Penyaluran BLT

TNI POLRI116 views

Kontrolnews.co – Jabar | Kapolsek Losarang Polres Indramayu Polda Jabar, Kompol H. Mashudi, S.H., M.H., melakukan pengawasan langsung penyaluran Bantuan Langsung Tunai atau BLT bagi pemegang kartu ATM Bank BJB, di wilayah hukum Polsek Losarang, Kabupaten Indramayu.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa pengawasan dari personel Polres Indramayu Polda Jabar, agar penyaluran dana BLT tepat sasaran dan aman.

“Pengawasan ini dilakukan untuk mencegah penyimpangan dalam bantuan tersebut,” tutur Kapolres Indramayu Polda Jabar AKBP M. Lukman Syarif, Sabtu (6/8/2022).

Baca Juga  Kapolda Jabar Cek Kesiapan Armada Bus Di Terminal Leuwi Panjang Bandung Jelang Idul Fitri 1444 H

Pihaknya menghimbau para penerima BLT pemegang kartu ATM agar jangan memberikan kartu atau PIN ATM kesiapapun.

“Para pemegang kartu ATM agar dipegang masing-masing dan no PIN agar dirahasiakan,” ucap Kapolsek.

Kapolsek juga menghimbau kepada penerima BLT sekiranya nanti mengambil uang agar berhati-hati.

“Karena pelaku kejahatan bisa terjadi setiap saat,” terang Kapolsek.

Baca Juga  Sinergitas  TNI Dan POLRI Patroli Cegah Kejahatan

Dalam kesempatan itu, Kapolsek juga memberikan apresiasi bagi masyarakat yang sudah mengikuti vaksin Booster. Kendati demikian, Kapolsek mengimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Meskipun sudah divaksin booster, kita harus tetap dengan kesadaran dari diri sendiri untuk menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari,” ujar Kompol H. Mashudi.

 

Komentar