Sektor 23 Pembibitan Sub 2 Cikembang Laksanakan Sosialisasi di Blok 59/Sampalan

TNI POLRI8 Dilihat

Kontrolnews.co – Kab. Bandung | Anggota Sektor 23/Pembibitan Satgas Citarum Harum Sub 2 Cikembang, di kawasan Petak 59/Sampalan yang berada di Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung. Selasa (18/10/2022).

Pada kesempatan tersebut, Serda Sulaimana memerintahkan anggota sektor 23 pembibitan melakukan patroli dan juga sosialisasi terhadap lahan yang sudah ditanami, serta memberikan arahan kepada warga tentang bagaimana cara perawatan tanaman, dilahan Pak Eli dan Pak Asep.

Ia mengatakan, Hal tersebut dilakukan karena lahan masih terbilang kritis untuk ditanami tanaman keras, tanaman kopi maupun tanaman buah. “Tanaman tersebut perlu dirawat secara baik agar dapat tumbuh”. Katanya.

Baca Juga  Meskipun Medan Terjal Sulit Dijangkau, Dandim 0611/Garut Tinjau Lokasi Kebakaran di Blok Gunung Guntur Fokus Padamkan Api

Selain melaksanakan patroli, anggota sektor 23 melakukan sosialisai dan memberikan arahan cara perawatan terhadap tanaman yang baik dan benar, terutama untuk masyarakat yang menanam di lahan yang memiliki kemiringan tidak wajar.

“Dengan patroli ini, berharap, masyarakat bisa menjaga tanaman dari pihak yang tidak bertanggungjawab, serta merawatnya dengan baik agar lahan kritis kembali hijau”. Ucap dia.

Baca Juga  Babinsa Kodim 0618/Kota Bandung Amankan Pelaku Penyerangan Jukir Masjid Al Jabbar

“Patroli ini pun merupakan tugas pokok kita di hulu Citarum ini dan juga dengan nya kita melaksanakan soisalisasi di blok 59 ini.

“Jika hutan aman terlindungi dan tidak gundul, air yang mengalir ke sungai Citarum akan bersih dan tanaman yang kita sudah tanam bisa tumbuh dengan baik serta bisa dirasakan oleh masyarakat”. Pungkasnya.

Komentar