Kontrolnews, Kab Bandung | Bertempat di bantaran Sungai Citarum wilayah sektor 8 yang berada dibawah Komando Kolonel Arm Hari Wibowo, Dasimah Atmaja S.E, selaku ketua RW. 03 Kampung Muara Ciwedey Desa Cilampeni, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, mengajak warganya untuk membersihkan area sekitar bantaran sungai Citarum. Jum’at (05/04/23).
Kesedianya untuk selalu mendukung jalannya Program Citarum Harum, dalam rangka mengembalikan fungsi sungai sebagai sumber kehidupan bagi masyarakat luas, terus dilakukan. Sudah berbagai upaya di tempuh guna mendukung satgas dalam mensukseskan tujuan pemerintah tersebut. Hal ini seperti yang dikatakannya saat di temui disela sela kegiatan
” hari ini kita warga RW. 03 bersama dengan satgas melaksanakan kegiatan di bantaran sungai Citarum yang masuk di wilayah sektor 8. Kegiatan ini tentunya dalam upaya untuk menjaga dan merawat lingkungan, kami selaku warga RW. 03 Desa Cilampeni, selalu berusaha mendukung kegiatan yang dilakukan Satgas dalam menjalankan program pemerintah, yaitu Citarum Harum, yang hingga saat ini terus berjalan”, ucap Dasimah.
Saya selaku ketua RW setempat, lanjut Dasimah, setiap hari menggiatkan warga dan para kader disini, untuk membersihkan lingkungan sekitar bantaran, serta selalu menginggatkan akan pentingnya menjaga lingkungan. Disini, kami juga sudah ada jadwalnya. Sehingga kondisi lingkungan di sekitar bantaran selalu terlihat bersih dan rapih
” selain kegiatan tersebut, kami juga memanfaatkan bantaran dengan membuat demplot. Kebetulan kami juga sudah membentuk KWT (kelompok wanita tani), jadi hasil dari pada berkebun di bantaran itu, oleh KWT bisa di manfaatkan untuk kebutuhan warga bahkan bisa dijual, sehingga bisa menambah serta meningkatkan ekonomi para warga”, ungkap Hj. Dasimah.
Sebagai warga Cilampeni yang tinggal di sekitar bantaran sungai Citarum, lanjut Dasimah, kami berharap sungai ini kedepan akan lebih bersih lagi dan lebih baik dari saat ini, dan kami juga akan selalu berusaha untuk menjaganya. Kami senang, selama ini bisa bekerjasama dengan satgas Citarum Harum. Kalau lingkungan kita bersih, kita juga, akan nyaman untuk berada di tempat ini “, pungkas Hj. Dasimah Atmaja
(Pendam III/Siliwangi)
Komentar