Peduli Kesulitan Warga, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Ikut Kerja Bakti Buat Talud 

TNI POLRI28 Dilihat

Kontrolnews – Ponorogo | Serma Budi Prasetyo, Bakti Komsos Koramil Tipe B 0802/03 Babadan, Kodim 0802/Ponorogo hari ini turut bergotong royong kerja bakti membuat talud jalan bersama warga Dusun Kanten, Desa Babadan, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, Sabtu (09/09/2023).

Kerja bakti tersebut merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan Serma Budi Prasetyo dalam upaya membantu kesulitan warga yang ada di wilayah Koramil Tipe B 0802/03 Babadan. “ Kebetulan ada warga di wilayah kami Koramil Tipe B 0802/03 Babadan sedang mengerjakan pembuatan talud, sehingga kami dengan senang hati ikut membantu, “ katanya saat dihubungi Media Center 0802.

Baca Juga  Peduli Kesulitan Warga, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Bantu Renovasi Rumah

“ Saling tolong menolong dan membantu kepada sesama tentu sangat baik, disamping meringankan beban warga juga bisa meningkatkan hubungan silaturahmi dan persaudaraan diantara kami, “ terangnya.

Dikatakan juga bahwa dengan aktif membantu dan terus dekat dengan warga diharapkan bisa meningkatkan kedekatan guna terbentuknya kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

Komentar