Kontrolnews – Kab Bandung | Satuan Tugas Sektor 7 Citarum Harum melalui Sub 3 Baleendah, lakukan pembersihan dan perawatan bibit tarum yang sudah ada dalam polybag bertempat di Pos Demplot, Desa Rancamanyar, Beleendah. Minggu (10/09/23).
Pada giatnya Sub 3 yang di pimpin oleh Peltu Jumain, bersama para anggota lakukan penyiangan rumput liar yang tumbuh dalam polybag, dan dilanjutkan dengan penyiraman, agar bibit tarum dapat tumbuh dan berkembang dengan baik.
Diketahui bahwa budi daya bibit tarum terus dilakukan Sektor 7 mengingat tanaman tarum terbilang langka, tanaman tarum yang mempunyai nama latin indigofera memiliki bunga khas berwarna ungu.
Pada kesempatannya Peltu Jumain mengatakan, penyiangan atau pembersihan rangkaian atau tahapan dari perawatan, terlebih tarum merupakan bibit yang kami budidayakan yang nantinya berdasarkan instruksi dari Komandan Sektor 7, akan di aebar dan di tanam di sepanjang bantaran sungai citarum.
“Selain memiliki nilai sejarah, tentunya tarum memliki akar yang kuat, sehingga dapat menahan erosi pada tanah, setidaknya hal tersebut sangat membantu mencegah terjadinya longsor,” ujarnya.
Sejak membudidaya, lanjut Jumain, sudah ribuan pohon tarum yang kami sebar, dan kami tanam, demi menjaga kepunahan dan kelangkaan, maka kami terus membudidayakannya agar pohon yang memiliki sejarah cikal bakal lahirnya nama citarum ini dapat selalu di temukan.
“Intinya, apa yang kami laksanakan terkhusus budidaya tarum, semuanya kembali kepada nilai edukasi, dan selain dari itu juga secara tidak langsung mengajak untuk lebih menjaga dan melestarikan alam,” tandasnya.
Komentar