Babinsa 1015-06/Cempaga Hadiri Pengecekan Lahan Batas Desa

TNI POLRI90 views

Kontrolnews.co – Kotawaringin Timur | Guna memastikan batas wilayah Desa sehingga tidak terjadi perselisihan, Babinsa Koramil 1015-06/Cempaga Sertu Kristiano turut serta melaksanakan pengecekan batas wilayah Desa Jemaras dengan Desa Cempaga Mulia Barat di Kecamatan.Cempaga,Kabupaten Kotim,Senin(06/11)

Hadir dalam pengecekan batas desa,Camat Cempaga,Wakapolsek Cempaga,Babinsa Koramil 1015-06/Cempaga,Kasi Pemerintahan Kec.Cempaga,Kasi Trantip Kec.Cempaga,Kades Jemaras,Plt Kades Cempaga Mulia Barat,Masyarakat Desa Cempaga Mulia dan jemaras.

Babinsa Koramil 1015-06/Cempaga Sertu Kristiano mengatakan pengecekan batas atau patok desa yang dilakukan sebagai wujud kepedulian untuk membantu Kepala Desa terhadap wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.

Baca Juga  Kabid Humas Polda Jabar : Jelang Bulan Puasa, Polisi Sidak Stok Dan Harga Minyak Goreng Di Pasar Lembang

Kita bekerja sama dengan srmua pihak terkait untuk pengecekan batas atau patok desa. Hal ini sangat positif untuk memperjelas batas antar desa sehingga sesuai dengan ketetapan dari Pemda, ujarnya.

Komentar