Kerja Bakti Rabat Jalan, Upaya Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Bangun Wilayah Desa Binaan

Kontrolnews.co – Ponorogo | Koptu Dadang Yudha PN, anggota Koramil Tipe B 0802/05 Kauman, Kodim 0802/Ponorogo yang sehari – hari menjadi Bintara Pembina Desa Ciluk hari ini melaksanakan kerja bakti bersama warga Desa Ciluk, Kecamatan Kauman, Kabupaten Ponorogo. Sabtu, 02 desember 2023.

Kegiatan yang dilakukan yaitu pengecoran jalan / rabat beton di salah satu gang atau jalan masuk rumah warga agar lebih memudahkan atau memperlancar aktivitas warga dalam kehidupan sehari – hari. “ Kami terus berupaya menjalin silaturahmi dan kerjasama yang baik dengan warga, “ katanya saat dihubungi Media Center 0802.

Baca Juga  Dalam Rangka Menyambut HUT Bhayangkara ke 76, Polda Jatim Gelar Bakti Sosial

“ Salah satunya yaitu dengan aktif dalam kegiatan yang ada di wilayah desa binaan seperti sekarang ini ( melaksanakan pengecoran jalan) di gang rumah warga, “ jelas Koptu Dadang Yudha PN.

Dia juga menambahkan bahwa dengan ikut bergabung di tengah – tengah kesibukan warga disamping untuk memotivasi dan meningkatkan semangat kerja juga sebagai wujud keikutsertaannya sebagai Babinsa dalam pembangunan di wilayah desa binaan.

Komentar